Wednesday, August 12, 2015

Pentingnya ASI



APA SIH   ISTIMEWANYA   ASI?


      Air susu ibu adalah ciptaan Tuhan yang luar biasa, yang merupakan sumber gizi utama bayi dengan  kandungan emulsi lemak dalam larutan protein, laktosa dan garam organik yang sangat berguna sebagai makanan bagi bayinya. (WHO).
ASI Eksklusif adalah pemberian ASI tanpa makanan dan minuman tambahan lain, termasuk air putih. Kolostrum merupakan cairan kental berwarna kekuning-kuningan yang pertama kali keluar. Kolostrum mulai dihasilkan selama bulan terakhir kehamilan sampai   pada 2-4 hari pertama setelah melahirkan, dimana kandungan protein lebih tinggi, vitamin larut dalam lemak, karbohidrat, mineral dan lemak yang lebih rendah daripada ASI biasa.
Aliran ASI sebagian tergantung pikiran, perasaan dan sensasi ibu. Karena itu penting mengusahakan ibu dan bayinya selalu bersama siang dan malam dan membantu ibu merasa senang menyusui bayinya. Jumlah ASI yang diproduksi payudara sebagian tergantung seberapa sering bayi menyusu. Makin sering menyusu dengan baik dan benar, makin banyak ASI. Kebanyakan ibu dapat menghasilkan ASI lebih banyak dari yang dikonsumsi bayi mereka, dan mereka dapat menghasilkan ASI yang cukup untuk bayi kembar.

Manfaat untuk ibu adalah
1.       Ada rasa kebanggaan dari ibu karena turut memberikan kehidupan pada bayinya.
2.       Ada hubungan yang lebih erat karena secara ilimiah terjadi kontak batin bagi perkembangan psikis dan emosional bayi dan ibu. 
 

3.      Dengan menyusui, rahim akan berkontraksi yang dapat membantu mempercepat berhentinya perdarahan setelah melahirkan dan mengembalikan rahim keukuran sebelum hamil.
4.       Dengan menyusui jangka panjang, kesuburan ibu akan menjadi berkurang untuk beberapa bulan dan dapat menjarangkan kehamilan
5.       Dapat mengurangi kanker panyudara pada masa mendatang

Manfaat untuk bayi
1.       Makanan alamiah yang praktis, ekonomis, mudah dicerna.
2.       ASI Mengandung bakteri bifido baik yang dibutuhkan untuk kedehatan lambung bayi
3.       Anak 20 kali lebih jarang mencret,jarang terkena radang paru dan jarang radang otak. 
      (Dr. Utami R)
4.       Memperbaiki saluran cerna
5.       Meningkatkan kekebalan tubuh
6.       Mencegah allergi
7.       Dapat menghadapi masalah dan stress dengan baik dan tidak mudah gelisah.
      (Dr Scott M, swedia)
8.       Meningkatkan kecerdasan anak
9.       Perkembangan emosi dan spiritul yang optimal

Jadi manfaat ASI sangat dirasakan oleh kedua insan baik ibu maupun sang bayi. Tak ada lagi yang perlu diragukan. Bagi ibu-ibu yang sedang hamil atau yang baru saja melahirkan, mari buktikanlah.




Dr. Andhika T. Hutapea, SpA

Bagian Anak RS Tebet
 

No comments: